Jumat, 16 Januari 2009

Sang Perompak....


Suatu hari Ny. Smith duduk diruangan tunggu dokternya ketika seorang anak kecil dan ibunya memasuki ruangan itu....

Anak itu menarik perhatian Ny.Smith karena ia mengenakan sepotong kain disalah satu matanya...

Dia merasa kagum melihat bagaimana anak itu tak terpengaruh oleh salah satu matanya yang hilang dan mengamatinya saat mengikuti ibunya meniju bangku terdekat...

Ruang praktek dokter sangat sibuk hari itu, maka Ny.Smith memepunyai kesempatan untuk mengobrol dengan ibu anak itu sementara ia bermain dengan boneka-boneka serdadunya...

Semula ia duduk tenang dengan memainkan boneka serdadunya disalah satu tangan kursi...

Kemudian diam-diam dia berpindah kelantai sambil memandang ibunya...

Ny.Smith bertanya kepada anak itu apa yang terjadi pada matanya….

Kemudian sambil menjawab, mengangkat potongan kain itu, ”Tak ada yang salah pada mata saya. Saya seorang perompak !” Lalu ia kembali sibuk dengan mainannya...

Ny.Smith berada ditempat itu karena ia kehilangan kakinya mulai dari lutut kebawah dalam suatu kecelakaan mobil...

Kedatangannya hari ini adalah untuk memastikan apakah kakinya sudah cukup sembuh untuk dipasangi prostetik...

Kehilangan itu menghancurkan hidupnya....

Betapapun ia berusaha untuk tegar, ia toh merasa telah menjadi seorang cacat...

Secara intelektual, ia tahu kehilangan itu seharusnya tidak mengganggu hidupnya..

Namun secara emosional, dia sungguh tak dapat mengatasi halangan ini...

Jack Sparrow.....????

Kata ”Perompak” mengubah hidupnya...

Mendadak ia menjadi bahagia

Dia melihat dirinya berpakaian seperti Jack Sparrow, berdiri diatas The Black Pearl...(hahaha….)

Dia berdiri dengan kaki terentang-satunya palsu…

Tangannya berkacak pinggang, kepalanya mendongak dan dada membusung, ketika dia tersenyum dalam terjangan badai...

Kapal itu terombang-ambing dibawah amukan badai...

Ia tetap berdiri tegar-bangga, tak gentar....

Saat itu juga bayangan seorang cacat lenyap dan keberaniannya pulih kembali...

Beberapa menit kemudian perawat memanggilnya...

Sementara ia menyeimbangkan kruknya, si bocah lelaki memperhatikan kakinya yang diamputasi...

”Hei Bu,” ia memanggil, ”Kakimu kenapa?” Ibu si bocah terperangah malu...

Ny.Smith memandang sesaat ke kakinya yang kini pendek.

Kemudian ia menjawab dengan seulas senyum, ” Tak apa-apa. Saya juga seorang perompak...!”

Tidak ada komentar:

Posting Komentar